Menciptakan kesan menarik sekaligus nyaman pada kamar tidur anak dapat dilakukan dengan mengaplikasikan warna-warna. Baik pada bagian dinding maupun ornamen furnitur serta aksesoris yang dipakai.
Warna memang memegang peran penting dalam memunculkan suasana serta kesan pada sebuah ruangan, begitu juga untuk kamar tidur anak. Itulah mengapa, memilih warna yang tepat menjadi hal utama yang harus diperhatikan. Dengan aplikasi warna yang sesuai, maka kamar tidur anak tak hanya terlihat menarik tetapi juga mampu memberi rasa nyaman serta nuansa yang membuat anak betah ketika menghabiskan waktu di dalamnya.
Warna pada kamar anak biasanya menggunakan warna dengan tone cerah. Hal ini karena warna cerah dianggap mampu memunculkan suasana yang dapat mendorong anak menjadi lebih atraktif, kreatif, cerdas, dan bersemangat. Sehingga, jika Anda akan mendesain warna pada kamar anak, Anda dapat coba gunakan paduan warna-warna cerah, misalnya warna merah.
Dengan warna merah, suasana kamar akan terlihat lebih hidup dan memberi sentuhan semangat yang menyenangkan. Agar warna merah tetap membuat anak Anda tidur nyenyak, ada baiknya merah Anda kombinasikan dengan warna krem yang merupakan warna netral yang tepat digunakan untuk meredam efek negatif merah.
Karena dipadukan warna krem, maka merah tak masalah jika Anda jadikan warna dasar pada dinding kamar. Hmmm…kesan merah yang berlebihan dapat Anda hilangkan dengan mengaplikasikan warna krem yaitu pada lantai, plafond, dan furnitur seperti tempat tidur, lemari, rak buku, meja konsol, atau hiasan dinding. Untuk kesan yang menarik, merah bisa kembali Anda terapkan pada aksesoris sprei, bantal-bantal, karpet, dan kap lampu.
Dengan begitu, kamar tampak atraktif dan membuat anak merasa nyaman.