Dinding dari material batu alam bisa membuat rumah terlihat lebih menarik. Suasana alami yang ditampil dari batu alam memberikan kesan tersendiri. Sebenarnya banyak inovasi yang bisa kita lakukan untuk mengekspos dinding sehingga tampak lain daripada sebelumnya.
Melalui penataan yang tepat, tekstur batu alam pada dinding dapat memberikan sentuhan artistik untuk bangunan. Kesan artistik yang terpancar dari dinding batu alam juga dapat menambahkan suasana ruangan terasa lebih hidup.
Bahan batu alam adalah salah satu pilihan alternatif untuk membuat dinding. Pemanfaatan batu alam untuk dinding rumah membuat tampilan hunian berdekatan dengan alam. Selain keren, batu alam juga membuat rumah indah bernuansa alam.