Hijau Berpadu Putih Untuk Ruang Keluarga Lebih Nyaman

Hijau Berpadu Putih Untuk Ruang Keluarga Lebih Nyaman

Ruang keluarga sebagai area yang digunakan untuk bersantai bersama anggota keluarga tentu dong harus dibuat dengan desain yang mampu mendukung aktivitas tersebut. Anda bisa ciptakan suasana yang terkesan rileks dan memberi rasa nyaman lewat aplikasi warna.

Warna yang dapat Anda gunakan salah satunya adalah warna hijau. Ya, warna hijau mampu menciptakan nuansa santai yang memberi kesan kesegaran sehingga ruang keluarga bisa menjadi area yang membuat penghuni merasa tenang. Jika Anda tertarik untuk menggunakan warna hijau pada ruang keluarga, Anda dapat coba kombinasikan dengan warna putih.

Lewat paduan warna putih, maka ruang keluarga akan lebih terkesan nyaman dan memberi nuansa ketentraman. Selain itu, warna putih juga mampu menciptakan tampilan modern yang selaras dan membuat ruang keluarga terlihat lebih fresh serta memunculkan kesan luas. Nah, Anda bisa coba paduan warna hijau dan warna putih di ruang keluarga Anda.

Untuk menerapkannya, warna putih bisa Anda pilih untuk dijadikan sebagai warna dasar yang diaplikasikan mulai dari bagian lantai, semua sisi dinding. Agar tampak lebih modern elegan, pada dinding dapat Anda sisipkan warna abu-abu dan warna coklat untuk bagian kusen-kusen, jendela, dan pintu ruang keluarga.

Sedangkan warna hijau, dapat Anda gunakan untuk menciptakan aksen yang menenangkan. Hadirkan waran hijau misalnya pada furnitur sofa plus aksesoris bantal-bantal. Keberadaannya, membuat ruang keluarga terlihat lebih berwarna dan memberi rasa kesegaran yang nyaman. Sehingga ruang keluarga bisa menjadi area yang pas untuk menikmati saat kebersamaan dengan keluarga.