Salah satu warna dengan nuansa segar dan menenangkan di kamar tidur yang bisa Anda coba gunakan untuk mendesain kamar tidur yaitu biru. Anda bisa pilih warna biru muda sehingga ruangan terkeasn terang dan tampak ringan dan damai.
Kamar tidur warna biru dengan kesan yang damai
Aplikasikan warna biru sebagai warna utama di dinding. Namun, yang perlu Anda perhatikan biru yang berlebihan akan membuat ruangan terkesan dingin dan lesu. Karena itu, Anda bisa tambahkan warna coklat untuk meredam efek tersebut.
Plafond, kusen-kusen, pintu, serta jendela pilihlah warna putih untuk menambah kesan kamartidur yang bersih. Sedangkan warna coklat dapat dihadirkan pada furnitur utama yaitu tempat tidur dari material kayu yang dibalut warna coklat muda. Kehadirannya mampu membuat kamar tidur menjadi lebih hangat, elegan, dan nyaman.
Warna ini juga bisa Anda apliaksikan pada lemari, meja, kursi, dan lantai. Sedangkan aksesoris lain seperti gambar-gambar yang dipasang di dinding sebaiknya gunakan warna biru muda sebagai background dan bingkai dengan warna putih.