Cara Membuat Warna Abu-Abu Tampil Menarik Pada Interior Rumah

Cara Membuat Warna Abu-Abu Tampil Menarik Pada Interior Rumah

Warna abu-abu merupakan warna netral yang menampilkan kesan tenang. Ketika diaplikasikan pada sebuah ruangan, warna abu-abu mampu memberi sentuhan elegan. Namun, jika digunakan dalam komposisi yang berlebihan, warna abu-abu akan terlihat membosankan. 

 

Interior rumah warna abu-abu

Interior rumah warna abu-abu

 

Karenanya, bila Anda tertarik untuk mendekorasi ruangan menggunakan warna abu-abu, sebaiknya Anda kombinasi dengan warna lain yang lebih cerah, sehingga suasana akan terkesan lebih menarik dan memberi rasa betah bagi penghuninya.  Cobalah mengkombinasikan warna abu-abu dengan warna merah, misalnya di ruang tamu.

Perpaduan warna abu-abu merah membuat ruang tamu tampak lebih hidup, mewah dan tetap terkesan nyaman.  Dengan begitu, tamu yang datang merasa disambut dengan suasana yang menarik, sehingga meraka merasa lebih betah untuk berlama-lama berada di dalam ruang tamu di rumah Anda. 

 

Interior rumah warna abu-abu

Interior rumah warna abu-abu

 

Selain dengan warna cerah, warna abu-abu juga cocok jika disandingkan bersama warna coklat. Kedua warna tersebut, mampu memunculkan nuansa hangat natural sekaligus tampilan elegan  yang saling melengkapi. Pas sekali jika dihadikan di ruang keluarga untuk menciptakan saat kebersamaan yang kian akrab. 

 

 

Cat Tembok Sanlex 6000