Tema rumah modern minimalis lebih menonjolkan kebersihan, kerapihan dan keteraturan. Konsep minimalis tak hanya terlihat dari furnitur atau askesoris yang digunakan tetapi penerapan warna pun memberi pengaruh pada tampilan hunian bergaya minimalis tersebut.
Aplikasi warna untuk rumah minimalis harus bisa memunculkan kesan keselarasan secara keseluruhan baik bahan, bentuk, dan tekstur. Sehingga jangan sampai Anda salah pilih warna karena hal tersebut dapat menghilangkan kesan harmonis dari desain rumah minimalis. Berikut kami berikan beberapa ide warna yang bisa menjadi panduan Anda ketika akan mendekorasi warna untuk rumah minimalis milik Anda. Selamat membaca!!!
- Untuk fasade, Anda dapat memadukan pilihan warna cerah dengan pemasangan batu alam yang berwarna soft dan berkarakter. Saat ini pilihan batu alam yang dapat digunakan sangat beragam.
- Pada bagiandinding interior rumah minimalis sebaiknya Anda aplikasikan warna-warna netral misalnya putih atau bisa juga menggunakan warnacerah. Selanjutnya, untuk menghindari kesan kaku dan monoton, Anda dapat buat aksen lewat dengan memadukan dua warna yang berseberangan.
- Sementara kusen pintu dan jendela sebaiknya berasal dari materialalumunium berwarna gelap. Bila menggunakan kayu pilihlah yang tidak terlalu banyak profil agar tidak menghilangkan konsep rumah minimalis.
- Untuk lantaiAnda dapat memilih warna-warna gelapbisa dengan mengaplikasikan keramik marmer, atau bisa juga memakai lantai dari material kayu. Lantai rumah minimalis berwarna gelap akan terlihat elegan saatdipadu dengan karpet berwarna coklat polos.
- Plafond rumah minimalis lebih cocok bila menggunakan warna putih karena akan terlihat modern dan mampu memunculkan kesan luas dan tinggi. Namun, bila Anda tertarik untuk menggunakan warna-warna lain, hal tersebut tak jadi masalah asal warna yang Anda pilih tersebut memiliki tone yang lebih terang dibandingkan dengan warna pada bagian rumah yang lain. Ingat, tonjolkan kesan kesederhaan dengan menghindari penggunaan profil yang terlalu banyak pada plafond.
Selamat menata warna desain rumah minimalis Anda !!!