Warna Cat Ruang Keluarga Yang Tepat

Warna Cat Ruang Keluarga Yang Tepat

Salah satu unsur yang penting dan harus diterapkan dalam ruang keluarga yaitu pemilihan warna cat yang tepat. Dengan memilih warna cat yang sesuai dengan konsep ruang keluarga secara keseluruhan, bukan tidak mungkin ruang keluarga Anda menjadi nyaman dan membuat Anda merasa betah. 

 

 

Berikut ini berbagai warna cat ruang keluarga minimalis yang bisa Anda jadikan referensi.

Warna putih, warna putih merupakan warna netral dan sebagai lambang kedamaian, kesucian, serta kebersihan. Ruang keluarga yang mencerminkan kedamaian antara setiap anggota keluarga cocok jika dihias dengan warna putih. Supaya tidak terkesan monoton, Anda perlu memadupadankan dengan warna lainnya. Sifat warna putih yang netral membuatnya mudah dikombinasikan dengan warna lain.

Warna biru, warna cat ruang keluarga minimalis yang bisa Anda pilih yaitu warna biru. Karakter warna biru yang lembut, ramah, tenang, dan damai membuatnya sangat cocok diterapkan di ruang keluarga. Anggota keluarga yang ingin bersantai dan melepas penat bersama keluarga di ruang keluarga tentunya akan sangat nyaman jika warna biru dipilih sebagai penghiasnya. Supaya semakin enak dipandang, kombinasikan warna biru dengan warna lainnya seperti putih ataupun abu-abu. Namun, hindari kombinasi warna biru dengan warna merah, ungu, dan hijau karena akan memberikan kesan gelap.

Warna hijau, karakter warna hijau yang melambangkan alami, teduh, akrab, dan tenang sangat cocok jika diterapkan untuk menghias ruang keluarga. Dengan menggunakannya sebagai warna cat ruang keluarga minimalis, kesan akrab akan menular kepada setiap anggota keluarga dan membuat acara kumpul keluarga menjadi sangat menyenangkan.

 

 

 

 

Artikel Terkait