Pengaruh Warna Cerah Pada Kamar Bayi

Pengaruh Warna Cerah Pada Kamar Bayi

Warna yang diaplikasikan pada kamar bayi memiliki pengaruh terhadap tumbuh kembangnya. Itulah mengapa, pemilihan warna menjadi hal penting yang harus diperhatikan ketika akan mendesain kamar untuk si kecil.

Sehingga, sebelum mengaplikasikan warna pada kamar bayi, Anda perlu pertimbangkan terlebih dahulu pengaruh warna yang akan dipilih. Dengan begitu, muncul suasana yang dapat membuatnya nyaman dan memberi kesan positif baik secara fisik, psikologi, atau mentalnya. Untuk kamar bayi, warna yang biasa diterapkan adalah warna dengan nada cerah. Tapi, tak semua warna cerah pas digunakan untuk mendesain kamar buah hati Anda. Karena itu, di bawah ini adalah beberapa makna dari warna cerah untuk kamar bayi:

  • Merah, menstimulasi dan melancarkan peredarandarah. Warna inijuga dapat membantu melawan udara dingin. Warna ini tidak disarankan untuk bayi yang baru lahir namun baik untuk bayi yang sudah beranjak besar agar ia lebih aktif dan bersemangat.
  • Kuning, warna ini dapat membantu meningkatkan sistem syaraf dan kecerdasan. Mengatasi kecemasan dan depresi pada anak. Pada balita, warna kuning cerah mampu menstimulasinya agar lebih aktif, namun untuk bayi, kuning pastel dapat membuatnya tersenyum.
  • Oranye, dipercaya dapat memperkuat paru-paru, pankreas dan limpa. Warna hangat ini juga mampu meningkatkan vitalitas dan nafsu makan. Untuk balita, oranye bisa merangsang semangat bermain dan eksplorasi hal-hal baru.
  • Biru, kesan sejuknyadapat membantu tubuh anak melawan penyakit. Jika bayi Anda terlihat gelisah coba terapkan warna biru mudadi kamarnya.
  • Hijau, memunculkan kesakeharmonisan hidup, kesegaran dan pencerahan. Hijaujugadapatmembantu meredakan tekanan darah, gangguan jantung, sakit kepala dan flu pada orang dewasa. Untuk bayi, warna ini dapat membantunya tenang dan rileks sehingga banyak digunakan sebagai aksesori bayi.
  • Ungu, efeknya menenangkan dan memberikan kedamaian hati. Warna ungu pada kamar bayi mampu membantu bayi untuk mengatasi kegelisahan danmeningkatkan sisi spiritual pada bayi.

Menerapkan warna-warna yang tepat untuk kamar bayi akan menciptakan suasana yang tak hanya nyaman tetapi juga menyenangkan.